Ratusan Anak TPA Se-DIY Bersaing dalam ‘KUACI’ di MAN 1 Yogyakarta

23 Apr 2018, 01:00 MAN 1 Yogyakarta 1135

this used to be photo

Yogyakarta(MAN 1 YK)—Kompetisi Unggul Anak Cerdas Islami(Kuaci) ke-3 yang digelar Organisasi Siswa Rohani Islam(Rohis) ‘Romansa’ Alhakim MAN 1 Yogyakarta berlangsung meriah. Lebih dari 350 anak Taman Pendidikan Al-Quran (TPA) se-DIY adu kemampuan dalam ragam lomba yang digelar, Ahad(22/4).

Tampak sejak pukul 07.30 kampus MAN 1 Yogyakarta mulai dipadati para peserta lomba mereka yang hadir bersama guru, dan orang tua mereka. Ada sepuluh cabang lomba digelar yaitu Musabaqah Tilawatil Quran(MTQ), Musabaqah Hifdzul Quran(MHQ), lomba Adzan, Pildacil(pidato dai kecil), Cerdas cermat Agama, lomba mewarnai, baca puisi, fashion show, dan hafalan doa harian.

Semua cabang lomba digelar di kampus MAN 1 Yogyakarta dengan menempati ruang kelas, aula, masjid, dan panggung utama. Peraih juara 1, 2, dan 3 mendapatkan uang pembinaan, sertifikat, dan piala.

Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd. memberikan apresiasi kepada seluruh panitia penyelenggara, yang telah bekerja keras untuk kesuksesan kegiatan ini. “Terimakasih, apresiasi buat panitia yang telah menghadirkan anak-anak TPA, generasi islami dan qurani,”ujarnya.

Lanjutnya, anak-anak TPA ini adalah calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang. Menurutnya, cinta Al-Quran manfaatnya bukan hanya di dunia saja, tetapi juga kehidupan di akhirat. “Semoga anak-anak ini kelak menjadi anak yang cerdas dan islami, bermanfaat, berbakti kepada orang tua,”harapnya, dari atas panggung di hadapan para peserta lomba TPA se-DIY itu.

Setelah melalui persaingan ketat, TPA Baiturrahman Degolan Sleman berhasil meraih juara umum, dengan memperoleh 5 piala, yaitu juara 1 pildacil, juara 1 dan 2 baca puisi, juara 1 fashion show, juara 1 dan 2 CCA, dan juara 1 dan 3 hafalan Al-Quran.

Guru TPA Baiturrahman Winarsih, S.Ag merasa senang, atas keberhasilan anak didiknya. “Semoga dengan keberhasilan ini dapat meningkatkan semangat TPA dan memakmurkan masjid,”harapnya, saat ditemui usai pembagian hadiah.

Puluhan doorprize yang dibagikan jelang pengumuman pemenang, penampilan Pendongeng Kondang Arif Rahmanto dan Grup Nasyid ‘Sintesa Vocal Play’ turut memeriahkan kegiatan ini. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Wakil Rektor I AMIKOM Puji MAN 1 Yogyakarta: Integrasi Akademik dan Karakter Berbasis Agama Sangat Membanggakan
18 Apr 2025, 17:21

Menko Pemberdayaan Masyarakat Launching Kelas Internasional MAN 1 Yogyakarta: Dorong Madrasah Kembangkan Tiga Kelas Sekaligus
18 Apr 2025, 17:19

Studium Generale bersama Cak Imin, Meriahkan Pelepasan Peserta Didik Kelas XII MAN 1 Yogyakarta
18 Apr 2025, 08:43

English Day, Mengawali MAN 1 Yogyakarta Mempersiapkan Kelas Internasional
16 Apr 2025, 14:08

PERERAT SILATURAHMI DAN KEKELUARGAAN DENGAN KELUARGA BESAR OSIS NURUL JADID, BPH OSIS NURUL JADID SELENGGARAKAN ACARA SYAWALAN DENGAN DEMISIONER
14 Apr 2025, 09:46