Wisuda Purna Siswa MAN 1 Jogja: “Tetap Berakhlak Mulia”

16 Apr 2019, 03:40 MAN 1 Yogyakarta 1439

this used to be photo

Sleman(MAN 1 YK)-“Generasi Pemimpin Bangsa yang Cerdas, Bermartabat dan Islami di Era Revolusi Industri 4.0,”itulah sepenggal harapan mengiringi Wisuda Purna Siswa MAN 1 Yogyakarta, Senin(15/4) pagi, di Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri(PKKH) Kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) Jalan Pancasila, Bulaksumur, Senolowo, Sinduadi, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Prosesi wisuda Tahun Pelajaran 2018/2019 ini diikuti oleh 223 siswa, yang dihadiri Kepala Kanwil Kemenag DIY Drs.H.Edhi Gunawan, M.Pd.I., Kepala Kantor Kemenag Kota Yogyakarta Drs.H.Nur Abadi, MA, Kasi Kelembagaan Dikmad Kanwil Drs.H.Tulus Dumadi, MA, Kasi Dikmad Kemenag Kota Yogyakarta Dra. Uswatun Hasanah, Pengawas, Pengurus Komite Madrasah, orang tua wali siswa, dan segenap civitas akamdemika.

Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd dalam sambutannya berharap, agar para wisudawan tetap berkarakter dan berakhlakul karimah, serta bersiap diri menghadapi tantangan era revolusi industri 4.0. Pasalnya, prestasi akademik tanpa diimbangi dengan karakter yang baik tidak akan bermanfaat, bahkan justru sebaliknya. “Tidak hanya IQ(intelligence quotient) yang tinggi, tetapi karakter juga harus baik,”ujarnya.

Ungkapnya, di antara wisudawan tersebut ada 40 siswa yang telah diterima di perguruan tinggi negeri tanpa tes, yaitu 30 jalur SNMPTN, dan 10 jalur SPAN-PTKIN. Karena itu Wiranto mengajak para siswa yang telah diterima untuk segera mendaftarkan diri, karena hal itu menjadi rekam jejak, dan akan berpengaruh pada tes masuk PTN pada tahun mendatang. Tambahnya, bagi siswa yang belum diterima melalui jalur tersebut tidak perlu bersedih, sebab masih banyak jalur yang bisa ditempuh seperti UTBK dan jalur mandiri.

Kepala Kanwil Kemenag DIY Drs.H.Edhi Gunawan, M.Pd.I menyampaikan, acara wisuda ini bukan akhir segalanya, tetapi tugas dan tanggung jawab generasi masa depan masih panjang.

“Jangan hanya berhenti pada jenjang sekolah menegah umum, tetapi teruslah melanjutkan studi ke jenjang selanjutnya,”pintanya.

Edhi juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh orang tua wali siswa yang telah bekerjasama baik dengan madrasah, sehingga dapat mengantar para siswa dapat mengikuti pendidikan dan pengajaran di madrasah.

Sementara itu Ketua Panitia Wisuda Purna Siswa Dra.Endang Sri Utami, M.Pd. menuturkan, para wisudawan secara otomatis bergabung dalam YAPHIN dan Alhakim Scholarship. Keduanya merupakan wadah alumni PHIN dan MAN 1 Yogyakarta untuk berpartisipasi dalam bidang pendidikan. Seperti menggalang dana dari alumni untuk beasiswa siswa MAN 1 Yogyakarata.

“Setelah ananda berhasil meniti karier, kembalilah ke madrasah ini untuk ikut berdarma bakti kepada almamater tercinta,”pintanya.

Pada acara itu pula, madrasah memberi apresiasi dan penghargaan kepada 37 siswa yang telah berprestasi bidang akademik dan non akademik bidang; OSN, KSM, OPSI, organisasi, dan keagaman.

Tampak acara yang digelar tiap tahun itu semakin meriah, dengan ragam hiburan yang ditampilkan oleh civitas akademika. Antara lain, grup hadroh, grup mansakustik, tari saman, mansa voice siswa, dan mansa voice senior (guru dan pegawai), serta persembahan lagu dari peserta wisudawan. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Siswa MAN 1 Yogyakarta Borong Juara Pencak Silat Tingkat Nasional, UIN Sunan Kalijaga
22 Nov 2024, 07:41

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58

Tak Sekadar Jepret, Siswa MAN 1 Yogyakarta Bidik Sampah untuk Jadi Juara 1 Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 10:20