Tim MAN 1 Yogyakarta Berhasil Raih Juara 1 dan 2 Lomba Pionering Mini Tingkat DIY-Jateng

10 Mar 2024, 10:55 MAN 1 Yogyakarta 503

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 Yogya) – Siswa MAN 1 Yogyakarta raih juara 1 dan 2 pada perlombaan Pionering Mini tingkat DIY dan Jateng. MAN 1 Yogyakarta mengirim dua tim sebagai perwakilan dalam lomba tersebut. Kegiatan tersebut digelar pada hari Minggu (25/2/24). Perlombaan ini adalah perlombaan pionering, yang membedakan adalah pionering dibuat dengan versi mini atau kecil, tidak seperti pionering pada umumnya yang terbuat dari tongkat pramuka yang cenderung besar.

 
Dua tim dari MAN 1 Yogyakarta tersebut adalah Tim Demirkam yang beranggotakan: Zhafif Aksa Pradipta (X PK A), Muhammad Fariz Baihaqqi (X PK A), Muhammad Arfan Dhiyaulhaq (X PK A) dan Umar Abdul Aziz (X PK A) yang berhasil meraih juara 2. Kemudian Tim Alibasyah yang beranggotakan, Valent Zalfaiz Islama (XI C), Fadiel Muhammad Zuhdi Fuadi (XI PK A), Muhammad Sheva Maha Wira (XI PK A) dan Gustav Syahreza (X PK A) yang berhasil meraih juara 1. Kedua tim tersebut tentu berusaha memberikan yang terbaik untuk menyaingi sekitar 200 peserta lainnya, usaha mereka tidak sia-sia karena kedua tim berhasil merebut dua posisi teratas pada perlombaan tersebut.
 
Sebelumnya, mereka sudah pernah mengikuti kegiatan serupa pada acara Perkemahan Siswa Madrasah, sehingga hal tersebut bukanlah hal baru bagi mereka. Motivasi utama mereka adalah untuk mengembangkan serta mengasah bakat yang sudah ada dalam diri mereka. Kesuksesan yang diraih pasti tidak lepas dari persiapan matang yang dilakukan di hari-hari sebelumnya.

“Kalau gagal pasti ada sih tapi kan lomba itu untuk belajar, jadi kalau gagal pasti ada dan hal yang normal, mau tidak mau ya harus nyoba terus, untuk hasil akhir itu urusan belakang,” ujar Fadiel pada sesi wawancara.

“Jangan sungkan untuk mencoba hal yang baru, masalah nanti di perjalanannya banyak lika-liku itu urusan terakhir yang penting cobalah dulu,” lanjut Fadiel memotivasi teman-teman lainnya agar tetap semangat berprestasi. (nay/ar)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Siswa MAN 1 Yogyakarta Borong Juara Pencak Silat Tingkat Nasional, UIN Sunan Kalijaga
22 Nov 2024, 07:41

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58

Tak Sekadar Jepret, Siswa MAN 1 Yogyakarta Bidik Sampah untuk Jadi Juara 1 Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 10:20