Meriahkan HUT Kota Jogja, MAN 1 Yogyakarta Adakan Pagelaran Seni dan Bakat Siswa

09 Oct 2024, 07:19 MAN 1 Yogyakarta 202

this used to be photo

Kota Yogyakarta (MAN 1 Yogyakarta) - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Yogyakarta yang ke-268, MAN 1 Yogyakarta mengadakan upacara perayaan HUT Kota Yogyakarta pada Senin (07/10/24). Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) DJPb Gorontalo, Adnan Wimbyarto, S.E., M.M. selaku pembina upacara.

Dikutip dari Harianjogja.com, tema ulang tahun kali ini memiliki filosofi kehidupan masyarakat Kota Jogja yang selalu bergerak dan bekerja cepat, berproses dan saling melengkapi, hingga kebersamaan yang saling mendukung.

Oleh karena itu, dalam perayaan HUT Kota Yogyakarta kali ini MAN 1 Yogyakarta juga mengadakan penampilan-penampilan bakat sebagai bentuk dukungan dan apresiasi terhadap talenta siswanya. Mulai dari persembahan tari kreasi, Mansa Acoustic, Tari Saman dari Ratoeh Alisa, sampai flashmop yang turut diramaikan oleh para relawan kegiatan Kemenkeu Mengajar.

Dengan selesainya penampilan bakat, mengakhiri kegiatan perayaan HUT Kota Jogja ini. Siswa tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian acara. Harapannya kegiatan perayaan semacam ini kedepannya semakin melestarikan budaya dan nilai luhur Yogyakarta. (Kin)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58

Tak Sekadar Jepret, Siswa MAN 1 Yogyakarta Bidik Sampah untuk Jadi Juara 1 Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 10:20

MAN 1 Yogyakarta Gelar Alumni Share and Care Bersama Arif Sosiawan
20 Nov 2024, 08:17