Yogyakarta (MAN 1 YK) — Kompetisi antar pelajar jenjang SMP/MTs dalam Mansa Get Try Out (Mango) dan Mansa Youth Art and Sport Islamic Competition (Mosaic) yang merupakan rangkaian peringatan Milad ke-72 MAN 1 Yogyakarta telah selesai. Pengumuman para juara dalam dua kompetisi ini, disampaikan secara online, Sabtu(05/03/2022) pagi, via chanel youtube resmi madrasah: https://www.youtube.com/watch?v=7OPDu71u94U.
Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd. menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia Mango dan Mosaic, baik guru, siswa dan pegawai, dan peserta, serta seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan ini.
“Terima kasih pada seluruh peserta atas partisipasi kalian, Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi dan menambah semangat untuk berprestasi,” harapnya.
Ketua Panitia Milad ke-72 MAN 1 Yogyakarta Endang Sri Utami, M.Pd., menyampaikan, Kompetisi Mango diikuti oleh 132 pelajar, sedangkan Kompetisi Mosaic diikuti 243 pelajar.
Kesempatan emas, kata Endang, siswa kelas 9 MTs/SMP yang meraih juara 1, 2, dan 3, Mango, serta juara 1 dan 2 Mosaic, dapat mendaftar menjadi siswa MAN 1 Yogyakarta tanpa tes dari jalur prestasi non akademik/undangan, pada PPDB Tahun Pelajaran 2022/2023.
Adapun para pemenang dalam dua kompetisi ini; Mango, Juara 1: Daneswara Ramadhana Rafif Wicaksono (SMP Negeri 8 Yogyakarta), Juara 2: Mayo Sabil Aldebaran (MTs Negeri 6 Sleman), dan Jaura 3: Rasya Aulia D. (SMP Negeri 1 Kalasan).
Kemudian dalam Mosaic, Cabang Lomba Musabaqah Tilawail Quran (MTQ), Juara 1: Zagita K. Daffa Pratama (MTs Negeri 1 Kebumen), Juara 2: Hasna’ Ariqoh Hanun (SMP Negeri 8 Yogyakarta), dan Juara 3: Sri Muliani (MTs Negeri 9 Bantul).
Cabang lomba Musabaqah Hifdzul Quran (MHQ), Juara 1: Lutfiah Putri Dewi (MTs Al Ma’had An-Nur Bantul), Juara 2: Alvaro Nauval Arifin(MTs Negeri 5 Sleman), dan Juara 3: Tsamarahaniin K.( MTs Negeri 6 Sleman).
Cabang lomba Sesorah (lomba pidato Bahasa Jawa), Juara 1: Mutiara Rahimsya Amalia (SMP Muhammadiyah Al Mujahidin), Juara 2: Aliyya Dzakira Tsaqib (SMP IT Abu Bakar Fullday School), dan Juara 3: Fatihah Prima Azzahra (SMP Muhammadiyah Al Mujahidin).
Cabang lomba Macapat (menyanyi Tembang Jawa), Juara 1: Sinom Satyawati (MTs Negeri 7 Bantul), Juara 2: Raka Wersniwira Purnomo Aji (MTs Negeri 6 Bantul), dan Juara 3: M. Yuhe Al-Ghozali (MTs Ibnul Qoyyim Putra).
Cabang lomba Esai, Juara 1: Jose Rizal Elevenialdy Justisio Habie (SMP Negeri 3 Depok), Juara 2:Kaila Latifah, Nabila Miftah Khairun Nuha, Kaila Nashifa Az Zahra(MTs Negeri 6 Bantul), dan Juara 3: Dhini Putri Ayu Anandita (SMP Negeri 3 Depok).
Cabang lomba Story Telling, Juara 1: Ayu Dyah Pramesti Aji (SMP Negeri 2 Pekalongan), Juara 2: Reyhan Keisha (SMP Muhammadiyah 8 Yogyakarta), dan Andrea Adelphia Muttaqin(SMP TahfidzQu).
Cabang lomba Desain Grafis, Juara 1: Favian Ahmad (Madrasah Mualimin Muhammadiyah), Juara 2: Raihana Sekar Tiara (SMP Muhammadiyah 3 Depok), dan Juara 3: Rijal Zaidan Pratama (SMP IT Alam Nurul Islam).
Cabang lomba Short Movie, Juara 1: Ahmad Azka, Nurfatih Muhaimin Rahmat, Muhammad Asmara, Loveina Violin Zahra, dan Nabila Rieva Syifana (SMP Sunan Averroes), dan Juara 2: Nizar Izdihariya Ilmi, Laila Nur Hasanah, dan Rahmah Nur Asiah (MTs Negeri 10 Sleman). (dzl)