Kuatkan Daya Saing Global, SNPDB MAN PK MAN 1 Yogyakarta Terima Pelajar Asing

28 Jan 2023, 09:06 MAN 1 Yogyakarta 583

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 YK) -- Mulai tahun ini MAN PK MAN 1 Yogyakarta menerima pelajar asing, hal ini merupakan tindak lanjut arahan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia, agar lembaga pendidikan Islam untuk ekspansi ke luar negeri.

Sebagaimana dilansir pada pendis.kemenag.go.id, ada 3 jalur untuk Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) tahun pelajaran 2023/2024 ini, yaitu jalur prestasi, jalur tes dan jalur internasional untuk memperebutkan formasi di 24 MAN Insan Cendekia (MAN IC), 10 MAN Program Keagamaan (MAN PK) dan 2 MAKN se-Indonesia dan dengan kuota terbatas.

Adapun pelajar asing yang lolos seleksi melalui jalur internasional ini, akan belajar di empat MAN IC dan tiga MAN PK (MAN 1 Yogyakarta, MAN 1 Surakarta, dan MAN 1 Jember).

Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd., saat dihubungi, Jumat (27/1/2023) menyampaikan, MAN 1 Yogyakarta siap dan menyambut baik program ini. Pasalnya, program ini akan menguatkan dan memicu prestasi dan kompetensi para siswa agar mampu bersaing di tingkat internasional. 

Lanjut Wiranto, sesuai slogan MAN 1 Yogyakarta ‘Prestasi tiada henti, cerdas dan Islami, berkelas dunia’. “Sesuai visi dan misi Madrasah kita,  agar  civitas akademika memiliki Global Worldview (wawasan dunia), dan bukan hanya di tingkat lokal dan nasional saja,” ujarnya.

Wiranto menambahkan, saat ini pihaknya terus berkoordinasi dengan Kementerian Agama Pusat dan semua pihak yang terkait, sebagai persiapan untuk menyambut program ini. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Naura Naydellyn: Langkah Besar Siswi MAN 1 Yogyakarta Menuju Pendidikan Global
27 Mar 2025, 21:57

Mantap Beraksi! MAN 1 Yogyakarta Siap Go International, Kakanwil Kemenag DIY Dukung 1000%
27 Mar 2025, 12:26

Bercerita dengan Magis, Arya Yudha Raih Juara Lomba Mendongeng Berbahasa Prancis
27 Mar 2025, 10:36

Naufal Stjerne Ma'mum: Siswa MAN 1 Yogyakarta Meraih Peringkat Juara 3 pada Islamic Science and Art (ISnA)
27 Mar 2025, 10:32

Buktikan Kualitas Kompetensi, Siswa MAN 1 Yogyakarta Menjadi Juara 1 Kompetisi CCA Ramadan di Fisipol (RDF)
27 Mar 2025, 10:30