Jaga Warisan Budaya, Siswa MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Cipta Naskah Lakon

21 Sep 2024, 17:31 MAN 1 Yogyakarta 397

this used to be photo

Kota Yogyakarta (MAN1 Yogyakarta) -- Di tengah semangat literasi yang semakin berkembang di Yogyakarta, Ahmad Hibban Aunur Rahman, siswa XII G MAN 1 Yogyakarta, berhasil meraih prestasi gemilang dengan meraih juara 3 dalam lomba Penulisan Sastra Cipta Naskah Lakon. Atas prestasi tersebut Hibban, biasa ia dipanggil, berhak mendapatkan hadiah berupa piala, piagam, dan uang tunai sebesar Rp2.000.000. Lomba yang merupakan rangkaian workshop kepenulisan ini diadakan oleh Dinas Kabudayan Daerah Istimewa Yogyakarta. Workshop digelar pada 8 – 11 Juli 2024 sedangkan pengumpulan karya pada 1-7 September 2024. 

Para peserta adalah pelajar SMA sederajat dan mahasiswa yang berdomisili di Yogyakarta. Sebelumnya, Seksi Bahasa dan Sastra Dinas Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta memilih dan memilah 75 peserta dari ratusan pendaftar untuk mengikuti proses pelatihan penulisan karya sastra  (kalurahan puisi, kalurahan cerpen, dan kalurahan naskah lakon).

Hiban mencuri perhatian juri dengan naskahnya berjudul “Hah? Supitan?”. 

“Untuk garis besar ceritanya saya mengangkat cerita tentang keluarga seniman karawitan yang memiliki sanggar karawitan. Mereka mempunyai misi untuk menduniakan gamelan melalui media sosial. Anak dari pemilik sanggar tersebut memiliki ide untuk menyatukan antara musik hip-hop dan gamelan, namun ayahnya sebagai seniman gamelan yang merasa memiliki tanggung jawab atas originalitas gamelan tidak setuju dengan anaknya. Namun sang anak sudah terlanjur mengunggahnya ke media sosial dan ada orang Amerika yang tertarik dengan musik tersebut. Kemudian pemilik sanggar tersebut meminta untuk mengunggah karawitan versi original. Ternyata orang Amerika tersebut semakin tertarik dan menghubungi pihak sanggar untuk mengundangnya ke Amerika. Rupanya alasan orang Amerika tersebut mengundang sanggar karawitan untuk pentas di Amerika adalah keinginan anaknya yang habis supitan,” papar Hiban.

Puncak rangkaian kegiatan Temu Kaya Sastra ‘Daulat Sastra Jogja’ 2024 dilaksanakan di Sangkring Art Space Bantul Yogyakarta, Jumat - Minggu, 20 - 22 September 2024. Narasumber untuk kelas naskah lakon Naomi Srikandi dan Ikun Sri Kuncoro. Temu Karya Sastra tahun ini mengusung tema Budaya Yogya mendunia dengan semangat membangun imaji antargenerasi berbasis komunitas. Harapannya para peserta dapat menjadi mata rantai pergerakan Sastra Yogya yang terus bertumbuh perlahan dengan pasti. Hasil karya yang ditulis dalam pelatihan penulisan akan diantologikan. 

Kepala Madrasah MAN 1 Yogyakarta Drs. Wiranto Prasetyahadi, M.Pd mengapresiasi keberhasilan Hiban. “Saya sangat bangga atas prestasi yang diraih Hiban dalam lomba Cipta Naskah Lakon ini. Keberhasilannya tidak hanya menjadi kebanggaan bagi MAN 1 Yogyakarta, tetapi juga menunjukkan bahwa generasi muda kita mampu menjaga dan mengembangkan nilai-nilai budaya yang telah lama menjadi identitas Jogja. Hiban telah membuktikan bahwa meskipun di tengah era digital, pelajar tetap bisa mengedepankan kearifan lokal dan melestarikan warisan sastra. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi siswa-siswa lainnya untuk terus berkarya dan berkontribusi bagi budaya dan pendidikan." (dee)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58

Tak Sekadar Jepret, Siswa MAN 1 Yogyakarta Bidik Sampah untuk Jadi Juara 1 Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 10:20

MAN 1 Yogyakarta Gelar Alumni Share and Care Bersama Arif Sosiawan
20 Nov 2024, 08:17