Bikin Hati Adem, Siswi MAN 1 Yogyakarta Juara 3 Cover Lagu Sholawat

28 Jun 2021, 05:28 MAN 1 Yogyakarta 635

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 YK)—Lagi, Arimbi Kusuma (kelas XI Bahasa) Siswi MAN 1 Yogyakarta berhasil meraih juara 3 lomba cover sholawat, yang diselenggarakan, Ikatan Mahasiswa Nahdliyyin (IMAN) PKN STAN, Ahad (27/06/2021).

Saat dihubungi siswi yang diakrab disapa Arimbi ini menuturkan, perlombaan ini terbuka untuk umum. yang digelar secara daring, berlangsung mulai 10 Mei hingga 22 Juni 2021. 

Dalam perlombaan ini, ia membawakan sholawat berjudul ‘Qamarun’. Setelah melalui semua tahapan seleksi oleh dewan juari, akhirnya ia berhasil meraih juara 3. Sementera itu, juara 1 diraih M.Azhar Taufiqurrahman  dan Juara 2 diraih oleh El-Fazza.

Ungkapnya, melalui perlombaan ini ia merasa mendapatkan banyak hikmah dan pelajaran. Lewat persaingan yang ketat dengan para peserta mengajarkannya, sportifitas dan bersungguh-sungguh serta menjadi yang terbaik.

“Belajar arti dari kerja keras. Bagaimana agar bisa menjadi yang terbaik,”ujar siswi kelahiran Sleman, 11 Desember 2004, putri dari Kelik Triyono Adhi dan Sri Widayati itu.

Sebelumnya, Arimbi juga meraih juara 3  pada Gebyar Akhir Tahun, Festival Seni Qasidah ke-25, Bintang Vokalis, Tingkat Nasional, yang diselenggarakan Dewan Pimpinan Pusat, Lembaga Seni Qasidah Indonesia(DPP-LSQI) tahun 2020. (baca: https://diy.kemenag.go.id/11052-arimbi-siswi-man-1-yogya-raih-juara-3-festival-seni-qasidah-tingkat-nasional.html). (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Siswa MAN 1 Yogyakarta Borong Juara Pencak Silat Tingkat Nasional, UIN Sunan Kalijaga
22 Nov 2024, 07:41

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58

Tak Sekadar Jepret, Siswa MAN 1 Yogyakarta Bidik Sampah untuk Jadi Juara 1 Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 10:20