Audiensi Milad Ke-68 MAN 1 Yogyakarta di Kanwil Kemanag DIY:Madrasah Tampil Memberi Solusi

13 Feb 2018, 04:38 MAN 1 Yogyakarta 1036

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1YK)—Saat negeri ini mengalami krisis kepemimpinan yang amanah, adil dan berakhlakul karimah. Madrasah hadir memberikan solusi untuk mengatasinya. Diyakini karena pendidikan dan pengajaran yang madrasah sarat dengan nilai-nilai karakter yang nyata.

Hal tersebut dikemukakan Kepala Kanwil Kementerian Agama DIY, Drs.H.Muhammad Lutfi Hamid, M.Ag Saat menyambut audiensi segenap Panitia Milad ke-68 MAN 1 Yogyakarta, Senin(12/2) di ruang kerjanya, Jalan Sukonandi No. 8, Semaki, Umbulharjo, Semaki, Yogyakarta, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa.

Hadir dari MAN 1 Yogyakarta: Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd., Wakamad Bidang Kesiswaan Singgih Sampurno, MA., Wakamad Bidang Keagamaan Suyanto, M.Pd, Wakamad Bidang Humas Hartiningsih, M.Pd. dan segenap civitas akademika.

Wiranto menyampaikan, MAN 1 Yogyakarta akan menghelat acara besar yakni milad ke-68 dengan ragam acara dan kegiatan. Pertama, Mosaic(Mansa Sport Art and Islamic Competition), Mango(Mansa Gawe Try Out) pada Ahad(25/3). Kedua, Tasyakuran, Sarasehan dan Launching E-Madrasah, Sabtu(31/3). Dan ketiga, Gowes dan Pentas Seni, Ahad(1/4) mendatang.

Lanjut Wiranto, pada acara sarasehan direncanakan akan dihadiri para alumni dan tokoh-tokoh nasional seperti Prof.Dr.Mohammad Mahfud MD. Sarasehan akan dihelat di Gedung Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardja Soemantri (Purna Budaya) Universitas Gadjah Mada.

Dalam arahannya, Kepala Kanwil Kementerian Agama DIY, Drs.H.Muhammad Lutfi Hamid, M.Ag mengatakan, kegiatan ini sangat penting. Bukan saja untuk MAN 1 Yogyakarta, akan tetapi lebih luas dari itu, yaitu untuk seluruh madrasah.

Lanjut Lutfi, di tengah-tengah bangsa yang sedang mengalami krisis moral, krisis kemimpinan, dan krisis karakter, madrasah hadir untuk memberi solusi dan harapan masa depan yang lebih baik.

Pasalnya, sistem, kurikulum dan meliu madrasah sarat dengan nila-nilai yang membentuk karakter(Character building). Bahkan lanjutnya, hampir pada setiap pelajaran disisipkan nilai-nilai budi pekerti dan etika islami.

“Saya yakin ‘ramuan-ramuan’(kurikulum dan lain-lain-red) ini, refresh-nya anak-anak adalah sentuhan dan pembelajaran karakter,”ujarnya.

Lutfi menambahkan, kegiatan yang akan dihelat ini akan menunjukkan eksistensi madrasah menyongsong pemimpin bangsa di era millennium. “Kegiatan ini bukan sekedar untuk MAN 1 Yogyakarta, tetapi untuk madrasah secara keseluruhan,”tandasnya.(dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Peringatan Hari Guru MAN 1 Yogyakarta, Wujud Apresiasi dan Dedikasi
26 Nov 2024, 11:08

Guru Berdaya, Indonesia Jaya, MAN 1 Yogyakarta Gelar Upacara Hari Guru Nasional
25 Nov 2024, 19:05

Selesai Laksanakan KPMN, Pramuka MAN 1 Yogyakarta Raih Penghargaan Terbaik 1 Lomba K3 Tenda KPMN 2024
25 Nov 2024, 18:59

Raih Juara 2 Olimpiade Ekonomi Nasional, Buktikan Keunggulan Akademik MAN 1 Yogyakarta
24 Nov 2024, 14:23

Siswa MAN 1 Yogyakarta Borong Juara Pencak Silat Tingkat Nasional, UIN Sunan Kalijaga
22 Nov 2024, 07:41