Serah Terima Santri MAN-PK MAN 1 Yogyakarta

21 Jul 2017, 01:56 MAN 1 Yogyakarta 1417

this used to be photo

Yoyakarta(MAN 1 YK)-Sebanyak 24 siswa MAN-PK mulai menempati asrama Pondok Pesantren Al-Hakim MAN 1 Yogyakarta, Sabtu(14/7). Kehadiran mereka bersama orang tua wali, disambut langsung oleh pengasuh pondok pesantren dan segenap Pembina asrama, di Masjid Al-Hakim lantai 1.

Pengasuh Pondok Pesantren Al-Hakim Drs.KH.Muhammad Nawawi, M.S.I. mengungkapkan, di antara wali santri yang hadir itu adalah alumni MAN-PK di MAN 1 Yogyakarta, era Menteri Agama Prof. Dr. H. Munawir Sjadzali. “Ini pertanda, bahwa kami masih dipercaya,”ujarnya, mengawali sambutan.

Selanjutnya Nawawi menyampaikan, pada awal tahun pelajaran baru ini, asrama MAN-PK sedang direnovasi sehingga banyak material bangunan dan mungkin suara mesin bangunan yang menggangu kenyamanan. Untuk ia berharap para santri baru untu bersabar, dan bisa beradaptasi dengan lingkungan yang ada.

Sementara itu wakil orang tua wali santri Dr.A.Yani Ansori yang juga alumni MAN-PK angkatan ke-2 tahun 1988. Ia mengawali sambutannya dengan menyampaikan cerita singkat, bahwa ia dulu pernah mengenyam pendidik dan pengajaran di tempat itu. Tuturnya, hingga kini ia masih saja teringat dengan syair bahasa arab yang sering diucapkan oleh pengasuhnya(M.Nawawi). syair itu begitu menginspirasi perjalanan hidupnnya.

“Saafir tajid ‘iwadhan ‘aman tufaariquhu, fanshob, fa inna ladziidzal ‘aisyi fin nashobi(Merantaulah, engkau akan mendapatkan pengganti dari orang-orang yang kau tinggalkan; dan bekerja keraslah karena sesungguhnya kelezatan hidup itu ada dalam kerja keras),”ujarnya.

Selanjutnya, selaku orang tua wali, ia berharap agar program MAN-PK ini dikelola sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP). Lantas ia mengungkapkan, sedikitnya ilmu itu ada tiga macam, yaitu ilmu aqli(rasional), ilmu ahwal(rohani), dan ilmu arsy(ilmu yang tidak dipelajari/laduni-red).

Selain itu, ia berharap kepada seluruh santri baru agar mencari ilmu memperhatikan tiga hal, yaitu irsyadul ustadz(bimbingan guru), talqiinul ustadz(sorogan), dan suhbatul ustadz(mengikuti dan mencontoh ustadz). Ia juga mengingatkan agar selalu menjaga keikhlasan, agar ilmu yang didapat bermanfaat dan berkah.

Acara serah terima berlangsung khidmat, kemudian dilanjutkan dengan pertemuan santri dan wali santri dengan para Pembina asrama Pondok Pesantren Al-Hakim.(dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Bangun Fisik dan Mental Karakter Tangguh, KPGR MAN 1 Yogya Selenggarakan Edukasi Olahraga Arus Deras
28 Apr 2024, 21:45

Bersiap Menyambut PTA L dan MAHABAKTI XXXVI, Pramuka MAN 1 Yogyakarta Adakan Technical Meeting
28 Apr 2024, 12:28

Gelar Simulasi Tanggap Bencana: Guru dan Siswa MAN 1 Yogyakarta Siap Hadapi
26 Apr 2024, 10:15

MAN 1 Yogyakarta Gelar Sosialisasi Simulasi Tanggap Bencana bersama BPPD DIY
22 Apr 2024, 17:01

MAN 1 Yogyakarta Gelar Apel dan Halal Bihalal Bersama Siswa-Siswi
22 Apr 2024, 16:54