Yogyakarta (MAN 1 YK)—Koperasi sejak didirikan hingga saat ini terbukti memiliki fungsi dan peranan yang sangat penting bagi masyarakat, antara lain yaitu mengembangkan potensi dan kemampuan ekonomi anggota dan masyarakat, memperkokoh perekonomian rakyat, mengembangkan perekonomian nasional, serta mengembangkan kreativitas dan jiwa berorganisasi.
Seperti Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) MAN 1 Yogyakarta. Dengan segenap pengurusnya yang selalu berupaya meningkatkan dan mengembangkan diri, untuk meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat. Selain itu, juga selalu tepat waktu dalam menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan(RAT).
Selain seluruh pengurus dan anggota koperasi, hadir pula pada kesempatan ini perwakilan beberapa instansi pemerintah antara lain, yaitu Ketua Persatuan Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKPRI) kota Yogyakarta Rr. Cahyani Suminar, MMA, Kepala Dewan Koperasi Daerah (Dekopinda) Kota Yogyakarta Iskandar,SE, serta Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Pertanian (Disperindagkoptan) Kota Yogyakarta Imam Nur Wakhid. Ada 2 acara penting yang digelar pada pertemuan ini, yaitu Rapat Anggota Tahunan(RAT) dan pemilihan pengurus KPRI MAN 1 Yogyakarta periode 2017-2019.
Ketua PKPRI kota Yogyakarta Rr. Cahyani Suminar, MMA menyambut baik dan menyampaikan selamat atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia juga berharap agar RAT berjalan lancar. Bahkan dikatakan, kalau KPRI MAN 1 Yogyakarta akan mengadakan pelatihan koperasi, pihaknya akan mendukung biayanya. "Semoga KPRI MAN 1 Yogyakarta semakin berkembang dan pelayanannya semakin meningkat,"harapnya, Selasa(3/1) kemarin, di Aula.
Lain halnya dengan Ketua Dekopinda Kota Yogyakarta Iskandar,SE. ia mengungkapkan KPRI MAN 1 Yogyakarta menjadi koperasi pertama di lingkungan Kota Yogyakarta yang telah mengadakan RAT tahun ini. lalu menyarankan agar pengurus koperasi itu mempunyai prinsip. "Jujur, Pinter, dan Kober(jujur, cerdas, dan mempunyai waktu-red),"terangya.
Sementara itu, Disperindagkoptan Kota Yogyakarta Imam Nur Wakhid sangat mengapresiasi kegiatan ini. Ia juga menjelaskan, pelantikan pengurus bisa dilakukan oleh Kepala Madrasah sesuai kesepakatan anggota. Lalu menurutnya, KPRI MAN 1 Yogyakarta sangatlah sehat. Walaupun sertifikat penilaian KPRI belum bisa diberikan karena masih menunggu hasil RAT terutama laporan keuangan yang disahkan, namun ia berani memberikan nilai sementara 82.00.
Acara terus berlangsung. Setelah acara RAT, kemudian dilanjutkan dengan pemilihan pengurus KPRI yang baru melalui pemungutan suara dari anggota yang hadir. Walhasil terpilih pengurus periode 2017-2019, yaitu Pengawas I: Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd., Pengawas II: Purnami Nugraheni, S.Pd. Ketua:Hj.Sri Munarsih, S.Pd., Sekretaris:Ari Satriana, M.Pd., Bendahara I: Tuslikhatun Amimah, M.Pd.I., dan Bendahara II: Yayuk Istirokhah, S.Ag.
Ketua KPRI MAN 1 Yogyakarta Hj.Sri Munarsih, S.Pd. berharap agar Koperasi madrasah ini semakin berkembang dan meningkat, sehingga bisa bermanfaat dan mensejahterakan. Untuk itu kata guru yang akrab disapa Bu Mun itu, berharap kerjasama pengurus dan anggota agar lebih aktif lagi dalam simpan pinjam. (dzl)