MAN 1 Yogyakarta: Simulasi AKN Melatih dan Mengembangkan Logika Berpikir

30 Aug 2021, 03:42 MAN 1 Yogyakarta 770

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 YK) -- Asesmen Kompetensi Nasional (AKN) diiselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi serentak seluruh Indonesia yang  diikuti oleh 45 siswa dan 5 siswa cadangan diperuntukkan untuk  kelas 11 yang dipilih secara acak oleh sistem untuk masing-masing sekolah. Simulasi tahap 1, Rabu (25/08/2021), dengan dibagi 3 sesi dimulai dari jam 07.30 sampai 12.00 WIB.

Wakamad  MAN 1 Yogyakarta Bidang Kurikulum Taufik Zamhari, M.Sc. menjelaskan, Asesmen Nasional ini bertujuan untuk penilaian dan pemetaan kinerja dari sekolah, dan tidak mempengaruhi penilaian secara individu kepada siswa. Namun demikian, kata Taufik, penilaian yang rendah terhadap sekolah dapat menurunkan nilai akreditasi dan tingkat kepercayaan terhadap lembaga sehingga dapat berpengaruh pada seleksi masuk ke perguruan tinggi.

“Untuk itu, siswa tetap dimohon untuk bersungguh-sungguh mengikuti proses Asesemen Kompetensi dari mulai validasi, simulasi, gladi bersih, dan ujian AKN,” tandas Taufik, Senin (30/08/2021) pagi. 

Soal yang diberikan pada Assesmen Kompetensi Nasional kemarin dapat melatih dan mengembangkan logika berpikir. “Assesmen mengalami pemotongan waktu karena masalah server, tetapi alhamdulillah, saya tetap bisa mengerjakannya secara sempurna, walaupun ada beberapa soal yang saya sedikit kesulitan untuk menjawabnya,” kesan salah satu peserta simulasi AKN, Alifiko, kelas XI MIPA1.

“Manfaat bagi saya dalam kegiatan Simulasi Assesmen, kegiatan tersebut dalam memberikan gambaran bagaimana soal dan isi dari Assesmen yang sesungguhnya untuk menuju perguruan tinggi,” imbuhnya. (am/dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Raih Juara 2 Olimpiade Ekonomi Nasional, Buktikan Keunggulan Akademik MAN 1 Yogyakarta
24 Nov 2024, 14:23

Siswa MAN 1 Yogyakarta Borong Juara Pencak Silat Tingkat Nasional, UIN Sunan Kalijaga
22 Nov 2024, 07:41

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58