Magelang (MAN 1 Yogyakarta) - Pada hari Senin (07/10/24), siswa siswi kelas XII G melakukan kegiatan Outing Class, yang merupakan salah satu agenda pembelajaran pada mata pelajaran Antropologi. Outing Class kali ini siswa pergi ke Magelang untuk menelisik kisah dibalik warisan budaya Indonesia paling fenomenal yaitu Candi Borobudur.
Kelas XII G merupakan kelas dengan rumpun sosial humaniora yang mencakup mata pelajaran Antropologi didalamnya. Kegiatan Outing Class kali ini bertujuan untuk mengajak siswa melakukan pengamatan secara langsung mengenai sistem kebudayaan dan sistem sosial di daerah candi tersebut. Destinasi utama adalah Candi Borobudur yang kemudian dilanjut eksplorasi Candi Pawon dan Candi Mendut.
Kegiatan diawali dengan briefing serta foto bersama sebelum mengeksplorasi daerah Candi Borobudur. Sebelum masuk ke kawasan candi, siswa siswi juga diminta untuk mengganti sepatu dengan sendal yang telah disiapkan dengan tujuan agar tidak merusak batuan candi. Dimulai dengan kunjungan ke Museum yang didalamnya membahas secara lengkap mengenai Candi Borobudur. Mulai dari teknik pembangunan hingga dampak bencana alam bagi candi tersebut. Lalu siswa siswi diarahkan untuk berjalan menuju candi. Disana tampak Candi Borobudur yang megah dengan relief yang ada di setiap dinding. Pemandu wisata juga menjelaskan secara rinci mengenai alur cerita yang digambarkan melalui relief tersebut.
Setelah mengunjungi Candi Borobudur, siswa siswi melanjutkan kegiatan dengan eksplorasi Candi Pawon, diceritakan bahwa candi tersebut dulunya merupakan tempat pembakaran abu jenazah, namun saat ini sudah tidak lagi difungsikan untuk hal tersebut. Banyak pula dijumpai wisatawan mancanegara yang mengunjungi Candi Pawon.
Setelah puas menjelajah Candi Pawon, destinasi selanjutnya yaitu Candi Mendut. Hamparan rumput hijau dengan pohon beringin yang besar membuat siswa siswi dengan nyaman duduk dibawahnya ditemani dengan angin sepoi-sepoi. Siswa siswi duduk santai sembari mendengarkan pemandu wisata yang bercerita mengenai asal usul candi tersebut. Ia juga mengatakan bahwa Candi Borobudur, Candi Pawon dan juga Candi Mendut jika ditarik garis, maka mereka ada di satu garis lurus.
Kegiatan ini disambut antusias oleh siswa siswi kelas XII G, yang senang karena mendapat kesempatan untuk belajar diluar kelas serta mengunjungi tempat-tempat yang biasanya hanya ada dalam teori pembelajaran. Dengan adanya kegiatan Outing Class ini diharapkan dapat menambah wawasan siswa siswi mengenai hal-hal baru yang mungkin tidak ditemukan pada pembelajaran didalam kelas. (nay)