Yogyakarta (MAN 1YK)—Upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-74 Kementerian Agama RI di MAN 1 Yogyakarta berlangsung khidmat. Kegiatan digelar di lapangan upacara madrasah, Jumat(3/1/2020) pagi, dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan pegawai, serta Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs. H. Wiranto Prasetyahadi, M. Pd. yang bertindak sebagai Pembina upacara.
Tampak para siswa mengenakan seragam lengkap, serta dilengkapi dengan jas almamater warna biru. Mereka berbaris rapi per kelas. Wiranto pada kesempatan itu, membacakan amanat sambutan pidato Menteri Agama (menag) RI Fachrul Razi pada upacara peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-74 Kementerian Agama tahun 2020 itu.
Disampaikan pada kesempatan memperingati Hari Amal Bakti Ke-74 Kementerian Agama yang bertema, “Umat Rukun, Indonesia Maju” itu, secara khusus Menteri Agama mengajak jajaran Kementerian Agama di seluruh Indonesia untuk memperhatikan 6 (enam) hal yaitu; Pertama, Memahami sejarah Kementerian Agama serta regulasi, tugas dan fungsi kementerian ini dalam konteks relasi agama dan negara. Kedua, Menjaga idealisme, kejujuran, integritas dan budaya kerja Kementerian Agama di tengah arus kehidupan yang serba materialistis, selaraskan antara kata dengan perbuatan, sesuaikan tindakan dengan sumpah jabatan.
Ketiga, menanamkan selalu bahwa bekerja adalah ibadah dan melayani masyarakat adalah sebuah kemuliaan. Keempat, memperkuat ekosistem pembangunan bidang agama antar sektor dan antar pemangku kepentingan, baik sesama institusi pemerintah, tokoh agama, organisasi keagamaan dan segenap elemen masyarakat.
Kelima, Merangkul semua golongan dan potensi umat dalam semangat kebersamaan, kerukunan, persatuan dan moderasi beragama sejalan dengan falsafah Pancasila yang mempersatukan anak bangsa walau berbeda ras, etnik, keyakinan agama dan golongan. Keenam, Mengimplementasikan Visi dan Misi Pemerintah ke dalam program kerja Kementerian Agama di semua unit kerja pusat, daerah dan Perguruan Tinggi Keagamaan.(dzl)