MAN 1 Yogya Sambut Asistensi dan Monitoring Dirjen Pendis Kemenag RI

19 Nov 2020, 17:54 MAN 1 Yogyakarta 539

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1YK)—MAN 1 Yogyakarta menyambut petugas Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, dalam monitoring dan Asistensi Pengelolaan Sarana, Naskah Dinas dan Ketatausahaan dan Pengelolaan Barang Milik Negara, Rabu (18/11/2020) siang.

Sejumlah petugas yang melaksanakan tugas tersebut; Dwi Waluyo Adi, S.Sos. Adam Malik, Ulil Abshor, SE, Dwi Syahida, Toto Ruyanto, Roychan Danu, dan Moh.Nafis Rahmanto. Kehadiran mereka disambut langsung oleh Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd. dan Kepala Tata Usaha Nurmansyah, SH., serta segenap guru dan pegawai.

Para petugas melakukan pengecekan secara langsung pada dokumen, sarana, naskah dinas, ketatausahaan, dan barang-barang milik negara, serta mengunjungi laboratorium komputer, ruang kelas, perpustakaan dan laboratorium terpadu, dan melihat langsung kondisi bangunan madrasah.

Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd menyambut baik atas kegiatan ini. Pasalnya, monitoring dan asistensi sangat dibutuhkan oleh lembaga pendidikan, yaitu mengontrol dan memberi solusi, apabila ada kendala terkait dengan tata kelola, sarana, naskah dinas dan pengelolaan barang milik negara. Hal itu, mempunyai dampak secara langsung pada layanan masyarakat.

Ungkapnya, untuk meningkatkan layanan masyarakat dan mutu pendidikan, MAN 1 Yogyakarta selalu melakukan evaluasi dan inovasi-inovasi. Antara lain, saat ini madrasah sedang membuat Sistem Informasi Madrasah Digital (SIMD). Sistem Informasi tersebut akan dapat diakses melalui telepon seluler berbasis android atau laptop.

Secara garis besar meliputi layanan pengelolaan akademik, website madrasah, layanan surat menyurat, hubungan masyarakat, kesiswaan, tagihan dan pembayaran.

“Melalui sistem informasi terpadu ini, masyarakat dapat mengakses informasi yang akurat dan cepat tentang kegiatan, prestasi, dan disiplin para siswa selama di madrasah, serta hal-hal lainnya terkait dengan pendidikan madrasah,” terangnya. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

OMI 2025: MAN 1 Yogyakarta Tembus Tiga Besar Bidang Ekonomi
13 Nov 2025, 21:00

Dari Ide ke Aksi, Ketua Organisasi Bidang dan Staf Kesiswaan MAN 1 Yogyakarta Paparkan Reformasi Birokrasi Pada Rapat Koordinasi Perdana
13 Nov 2025, 11:24

Guru MAN 1 Yogyakarta Ikuti Sosialisasi Edukasi bersama YKAKI dan DISDIKPORA DIY
13 Nov 2025, 11:10

Dua Belas Tahun PIK-Remaja Exalta: Menebar Inspirasi, Memberi Dampak, dan Menggerakkan Aksi Remaja
12 Nov 2025, 16:00

Farros, Siswa MAN 1 Yogyakarta, Raih Juara Tiga Lomba Esai Nasional GENOVATE 2.0 Berkat Ide Inovatifnya
12 Nov 2025, 15:41