Kota Yogyakarta (MAN 1 Yogyakarta) -- Kepala MAN 1 Yogyakarta, Drs. Wiranto Prasetyohadi, M.Pd, menerima hibah buku berjudul “Keistimewaan Yogyakarta antara Sabda Raja & Kuasa Negara” dari King Faisal Sulaiman, dosen Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). Penyerahan buku ini berlangsung dalam acara seminar yang merupakan bagian dari Program Pengabdian Masyarakat UMY yang diselenggarakan di aula MAN 1 Yogyakarta, pada Senin (3/3/2025). Kegiatan dihadiri oleh Wakil Kepala Madrasah beserta staf Wakil Kepala MAN 1 Yogyakarta.
Buku karya King Faisal Sulaiman ini mengkaji secara mendalam tentang status Istimewa Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), serta kompleksitas kewenangan yang melekat padanya. Buku ini menyoroti betapa pentingnya status istimewa Yogyakarta dalam perjalanan sejarah Indonesia, khususnya pada masa-masa krisis yang menentukan nasib bangsa, terutama ketika Indonesia tengah berjuang merebut kemerdekaan pada awal revolusi.
Kepala MAN 1 Yogyakarta, Drs. Wiranto Prasetyahadi, M.Pd, memberikan apresiasi atas hibah buku yang sangat bernilai ini. "Buku ini memberikan pemahaman yang lebih dalam mengenai pentingnya keistimewaan Yogyakarta, baik dari sudut pandang sejarah, budaya, maupun politik," ungkapnya.
Wiranto juga menambahkan bahwa buku ini sangat penting sebagai bahan kajian bagi siswa dan civitas akademika MAN 1 Yogyakarta untuk memperkaya wawasan mengenai sejarah Indonesia yang sering kali terlupakan atau terabaikan. "Pemahaman tentang keistimewaan Yogyakarta bukan hanya soal sejarah masa lalu, tetapi juga terkait dengan identitas kita sebagai bangsa yang kaya akan budaya dan nilai-nilai perjuangan," tambahnya. (dee)