K3MA Lampung Selatan Lakukan Kunjungan di MAN Yogyakarta I

11 Apr 2016, 17:00 MAN 1 Yogyakarta 1071

this used to be photo

Yogyakarta (MAN YK I)-Kelompok Kerja Kepala Madrsah Aliyah (K3MA) Lampung Selatan lakukan Kunjungan Studi di MAN Yogyakarta I, Senin(11/4). Rombongan tiba di MAN Yogyakarta pukul 08.00 WIB, disambut segenap Pengurus K3MA Daerah Istimewa Yogyakarta dan civitas akademika MAN Yogyakarta I.

Ketua Kujungan Drs.Zulkifli menyampaikan, kunjungan ini dalam rangka Studi Banding, untuk belajar banyak dari K3MA DIY dan MAN Yogyakarta I. “kami selaku wakil dari K3MA Lampung Selatan, mengucapkan terimakasih sekali atas sambutan hangat ini, kami semua yang datang ini, ingin belajar, sharing, terkait pengelolaan madrasah,”ujarnya. Lantas memperkenalkan, rombongan ini adalah para Kepala Madrasah Aliyah Swasta di Kabupaten Lampung Selatan.

“lebih dari itu, dari MAN Yogyakarta I yang sangat populer ini, kami ingin belajar tentang kurikulum, ekstrakurikuler, dan bagaimana peran K3MA di sini,”imbuhnya.

Kepala MAN Yogyakarta I Drs.H.Suharto menyambut baik kunjungan ini. “mohon maaf, tidak semua pengurus K3MA bisa hadir karena hari ini di beberapa madrasah masih berlangsung Ujian Nasional Berbasis Komputer(UNBK),”ujar Suharto yang juga Ketua K3MA DIY itu.

Hadir pula pada kesempatan ini, segenap Pengurus K3MA DIY, Drs.In Amullah (Kepala MAN Yogyakarta II), Moh.Yusuf, S.Ag (Kepala MAN Gandekan), Drs.Suharyanto (Kepala MAN Wates)

Suharto juga menjelaskan, K3MA DIY secara rutin mengadakan pertemuan tiga bulanan, bahkan terkadang satu bulan sekali untuk koordinasi dan pembinaan.

Selain itu, terkait dengan MAN Yogyakarta I, “Madrasah ini merupakan Rintisan Madrasah Unggul, sehingga kita dalam menjaring bibit-bibit unggul, kita dibolehkan untuk mengadakan seleksi calon peserta didik lebih awal, “katanya.

Usai paparan tentang profile MAN Yogyakarta I oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Humas Hartiningsih, M.Pd. dilanjutkan dengan dialog.

Dalam acara dialog, masalah yang mengemuka di ajukan oleh peserta studi banding, yaitu penerapan Kurikulum 2013, dan prestasi MAN Yogyakarta dalam bidang riset.

Hartiningsih, M.Pd.I. menyampaikan, Karya Ilmiah Siswa MAN Yogyakarta I berhasil menjadi juara tingkat nasional merupakan proses bimbingan yang cukup panjang, yaitu seleksi dan pengajuan proposal dimulai sejak para siswa duduk di kelas X, setahun lebih para siswa ini melakukan penelitian.

“biarkan para siswa berkreasi, dan mencari ide serta judul sendiri, tugas kita hanya membimbing dan mengarahkan”ungkapnya, saat ditanya tetang cara membimbing kegiatan ekstrakurikuler karya ilmiah remaja ini.

Sementara itu, Suharto menyarankan, agar madrasah swasta bisa melihat kearifan lokal yang bisa dikembangkan, walaupun dari segi input siswa yang tidak standar dan fasilitas yang kurang memadahi. “Fokuslah kepada apa yang bisa dikembangkan di madrasah tersebut,”pesannya.

Tampak para peserta studi banding sangat antusias dalam mengikuti dialog, hingga acara berakhir pukul 11.00 WIB. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

King and Queen of Reader: Penghargaan Pembaca Terbaik oleh Perpustakaan MAN 1 Yogyakarta
28 Nov 2024, 19:06

Pustakawan MAN 1 Yogyakarta Serahkan Buku pada Focus Group Discussion (FGD) di Kementerian Agama Bantul
28 Nov 2024, 16:39

Peringatan Hari Guru MAN 1 Yogyakarta, Wujud Apresiasi dan Dedikasi
26 Nov 2024, 11:08

Guru Berdaya, Indonesia Jaya, MAN 1 Yogyakarta Gelar Upacara Hari Guru Nasional
25 Nov 2024, 19:05

Selesai Laksanakan KPMN, Pramuka MAN 1 Yogyakarta Raih Penghargaan Terbaik 1 Lomba K3 Tenda KPMN 2024
25 Nov 2024, 18:59