Yogyakarta (MAN 1 YK) -- Dalam rangka Milad ke-80 Pondok Pesantren At-Taufiqiyah turut mengadakan berbagai perlombaan salah satunya yakni lomba vlog lagu pramuka yang masing-masing berjudul “kelana rimba", Ahad (26/06/2022) pengumuman juara dibacakan.
Ayna Jauzanissa Salwa berhasil mendapatkan juara 1 dan Fazila Ghani Revirgin sebagai juara 2.
Saat dihubungi, Ayna menuturkan, persiapan lomba tersebut tidak ada kesiapan dari hari-hari sebelum deadline pengumpulan, namun pengambilan video langsung pada hari pengumpulan karya video yang dilakukan di gedung SBSN MAN 1 Yogyakarta.
Teknis perlombaan vlog lagu pramuka yaitu diambil 5 besar terbaik dari seluruh peserta,dengan kriteria penilaian didalamnya termasuk atensi dari video tersebut yang berada di Youtube, sampai Ahad (26/06/2022) Ayna mendapatkan 450 like dan Fazila mendapatkan 387 like.
"Awalnya coba-coba, tapi diiringi dengan niat yang baik pasti berjalan lancar dan Alhamdulillah dapet yang terbaik," tutur Ayna selaku pemenang Lomba Vlog lagu Pramuka itu.
Tak hanya itu Rahmat selaku pembimbing dalam berjalannya lomba vlog lagu mengatakan "Apapun, kapanpun dan tingkat apapun perlombaan yang ada diharapkan dapat diikuti, terutama bagi DA aktif karena dari sanalah kalian bisa mengembangkan minat dan bakat kalian. Tidak perlu khawatir Insya Allah kami siap untuk support dan membantu. Harapannya dengan terbuktinya dari salah satu DA yang sudah pernah aktif hingga ke Nasional/ Internasional bisa menyemangati DA aktif yang lainnya sehing tetap aktif nan Produktif." (ats/dzl)