Dodi Sujatmiko, Siswa MAN 1 Yogya Juara 2 Bebras Indonesia Challenge 2019

04 Mar 2020, 06:29 MAN 1 Yogyakarta 809

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 YK)--Dodi Sujatmiko Siswa Prodi IPA, MAN 1 Yogyakarta raih juara 2 dalam Bebras Indonesia Challenge 2019 atau Computational Thinking Challenge (Tantangan Berpikir Komputasional), yang diselenggarakan Tim Olimpiade Komputer Indonesia (TOKI) dan Universitas Gadjah Mada (UGM) sebagai bironya, di Fakultas MIPA UGM, Jumat (28/2/2020) kemarin.

Siswa MAN 1 Yogyakarta yang akrab disapa Dodi itu menyampaikan, kompetisi diselenggarakan, Sabtu (16/11/2019) tahun lalu, karena ada beberapa hal yang harus diverifikasi UGM jadi pengumuman pemenang baru bisa disampaikan, Jumat (28/2/ 2020) kemarin.

Dalam kompetisi yang digelar untuk jenjang SMA/MA ini, Dodi mampu bersaing hingga berhasil raih juara 2 kategori logika pemrograman. Atas capaian prestasi ini ia mendapatkan piala dan sertifikat juara.

Tutur Dodi, sebelum mengikuti perlombaan ini, ia telah mengerjakan latihan soal-soal logika pemrograman. menurutnya, kompetisi ini sangat menarik baginya, sebagai media untuk mengembangkan diri.

"Sangat tertantang sekaligus dapat saya jadikan latihan untuk Kompetisi Sains Nasional (KSN) nantinya," ujarnya saat dihubunngi, Senin (2/3/2020) kemarin. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Keseruan Kegiatan Training Of Trainer (TOT) Satgas Galaksi MAN 1 YOGYAKARTA Tahun 2025
21 Apr 2025, 19:23

Perkuat Ukhuwah antar Rohis , Romansa El-Hakim Gelar Kegiatan Studi Banding dengan Rohis Ulul Albab.
21 Apr 2025, 10:57

Peringatan Hari Kartini di MAN 1 Yogyakarta: Harus Berani dan Terus Berinovasi
21 Apr 2025, 10:17

Rayakan Bertambahnya Usia, Mansa Journalist Adakan Milad Satu Dekade
20 Apr 2025, 09:06

8 Siswa Berprestasi MAN 1 Yogyakarta Terima Penghargaan dari Kakanwil Kemenag DIY
19 Apr 2025, 21:23