Ajak bersyukur dan bersabar, Mohammad Zeni Guru MAN 1 Yogya Juara 2 Lomba Video Kemenag Kota Yogyakarta

10 May 2020, 21:17 MAN 1 Yogyakarta 786

this used to be photo

Yogyakarta ( MAN 1 YK) – “Alhamdulillah ala kulli hal” kalimat populer keagamaan ini mengajak umat manusia untuk senantiasa bersyukur kepada Allah SWT dalam segala keadaan dan bersabar menjadi petunjuk dalam menghadapi keprihatinan kita dalam pandemi virus corona (Covid-19) akhir-akhir ini.

Hal tersebut diungkapkan, dalam video yang diunggah ke youtube.com (https://www.youtube.com/watch?v=xj59ouxmjH0&feature=youtu.be) karya Mohammad Zeni, M.Pd, guru MAN 1 Yogyakarta. Video inspiratif ini berhasil meraih juara 2 dalam lomba membuat video Ramadhan 1441 H di saat covid-19 yang diselenggarakan Kementerian Agama Kota Yogyakarta, berlangsung mulai 27 April 2020 hingga 5 Mei 2020 kemarin.

Melalui video pendek tersebut, Guru Bahasa Inggris yang akrab disapa pak Zen ini, mengajak umat manusia untuk senantiasa bersyukur dan bersabar, serta berpikiran positif. Menurutnya, meskipun dalam kondisi darurat pandemi virus corona pada akhir-akhir ini, masih banyak nikmat Allah Swt yang harus disyukuri. Ungkapnya, di antara nikmat itu adalah berupa pernapasan, penglihatan, pendengaran, dan kesempatan untuk beramal sholeh.

“Syukur dan sabar, serta sholat harus kita kedepankan. Berapa banyak oksigen yang segar, yang kita hirup sejak kita lahir hingga sekarang,” terangnya.

Lanjutnya, nikmat penglihatan yang diberikan sehingga kita masih bisa menikmati indahnya warna-warni, hijaunya pemandangan sawah, serta nikmat pendengaran sehingga kita masih bisa menikmati suara alam semesta. Pungkasnya, meskipun masa pandemi virus corona, umat manusia masih bisa untuk tetap beramal sholeh, dengan bersabar, mengajarkan ilmu, dan bersedekah.

Perlombaan ini digelar untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) se-Kementerian Agama Kota Yogyakarta, dengan kriteria; Video berdurasi minimal 3 menit, jenis video animasi, documenter, infografis atau film pendek; video adalah hasil karya unit kerja, dan belum pernah diikutkan dalam lomba; dan video dikirim dalam bentuk link youtube.com.

Setelah melalui tahapan penilaian yang cukup ketat oleh dewan juri, Mohammad Zeni, M.Pd yang Bahasa Inggris MAN 1 Yogyakarta itu berhasil meraih juara 2, sedangkan juara 1 diraih oleh Fajar Rahmadi, M.Sc (MAN 2 Yogyakarta), dan juara 3 diraih Handdri Kusuma, S.Ag.,MSI (KUA Kec. Umbulharjo), serta juara harapan 1 diraih oleh Zumaroh Nazulaningsih, S.Pd.I (MIN 1 Yogyakarta). Sebagaimana keputusan dewan juri lomba, pemenang lomba membuat video yang diumumkan, Ahad (10/5/2020). (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Raih Juara 2 Olimpiade Ekonomi Nasional, Buktikan Keunggulan Akademik MAN 1 Yogyakarta
24 Nov 2024, 14:23

Siswa MAN 1 Yogyakarta Borong Juara Pencak Silat Tingkat Nasional, UIN Sunan Kalijaga
22 Nov 2024, 07:41

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58