27 Siswa MAN 1 Yogyakarta Bersiap Mengikuti KSN Kota Yogyakarta

02 Jun 2021, 18:48 MAN 1 Yogyakarta 717

this used to be photo

Yogyakarta (MAN 1 YK)—Sebanyak 27 siswa MAN 1 Yogyakarta bersiap mengikuti Kompetisi Sains Nasional (KSN) pada tingkat Kota Yogyakarta secara online, dalam Sembilan bidang. Lima bidang: Biologi, Fisika, Informatika, Kimia dan Matematika, diselenggarakan, pada Kamis (3/06/2021), dan empat bidang: Astronomi, Ekonomi, Geografi dan Kebumian, pada Jumat (04/06/2021), bertempat di Laboratorium Komputer madrasah.

Dalam acara koordinasi dan permohonan doa restu, Kepala MAN 1 Yogyakarta Drs.H.Wiranto Prasetyahadi, M.Pd. menyampaikan apresiasi terhadap dua puluh tujuh siswa yang lolos seleksi dan mewakili siswa MAN 1 Yogyakarta dalam KSN ini.

Para siswa tersebut telah mengikuti bimbingan intensif. Karena itu, sebelum mereka berkompetisi, Wiranto mengajak para siswa tersebut untuk mempersiapkan diri, baik jasmani maupun ruhani. “Tidak usah panik. Berdoalah, serahkan segala usaha kalian kepada Allah Swt.,”pintanya, Rabu (02/06/2021), siang,   di Aula lantai 2.

Wiranto juga meminta, agar sebelum masuk ruang kompetisi, terlebih dahulu para siswa untuk memohon doa restu kedua orang tua, dan guru, serta melaksanakan sholat dhuha dan sholat hajat.

Acara permohonan doa restu berlangsung khidmat. Acara tutup dengan doa bersama yang dipandu oleh Wakil Kepala MAN 1 Yogyakarta Bidang Humas Dr.Suyanto, M.Pd.

Sementara itu, koordinator bimbingan KSN MAN 1 Yogyakarta Purnomo Basuki, S.Pd., menjelaskan, kompetisi ini diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. Bagi peserta yang meraih juara 1, 2, dan 3 pada tiap bidang tingkat kota atau Kabupaten, akan melaju ke kompetisi berikutnya, yaitu tingkat provinsi, kemudian kalau lolos (juara 1) di tingkat provinsi akan melaju tingkat nasional. (dzl)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Rayakan Bertambahnya Usia, Mansa Journalist Adakan Milad Satu Dekade
20 Apr 2025, 09:06

8 Siswa Berprestasi MAN 1 Yogyakarta Terima Penghargaan dari Kakanwil Kemenag DIY
19 Apr 2025, 21:23

Dua Siswa MAN 1 Yogyakarta Terima Penghargaan Langsung dari Menko PM RI
19 Apr 2025, 21:22

Wakil Rektor I AMIKOM Puji MAN 1 Yogyakarta: Integrasi Akademik dan Karakter Berbasis Agama Sangat Membanggakan
18 Apr 2025, 17:21

Menko Pemberdayaan Masyarakat Launching Kelas Internasional MAN 1 Yogyakarta: Dorong Madrasah Kembangkan Tiga Kelas Sekaligus
18 Apr 2025, 17:19