Jalin Kebersamaan, Siswa Kelas XII MAN 1 Yogyakarta Rencanakan Project Alnesa ‘25

27 Aug 2024, 14:12 MAN 1 Yogyakarta 299

this used to be photo

Kota Yogyakarta (MAN 1 Yogyakarta) – Memulai aktivitas di tahun pelajaran 2024/2025, siswa-siswi kelas XII yang tergabung dalam Alnesa 25, Senin pagi (16/08/2024), mengadakan sosialisasi kegiatan angkatan. Sosialisasi kegiatan Alnesa ’25 dilakukan untuk memberikan informasi rencana kegiatan yang telah dikemas oleh para penanggungjawab kegiatan. Rijal Zaidan, siswa kelas XII C selaku penanggung jawab sosialisasi menyampaikan, acara ini merupakan sharing rencana kegiatan kepada seluruh rekan seangkatan Alnesa ’25.

“Sosialisasi ini sangat penting kami sampaikan ke teman-teman angkatan karena yang melaksanakan kegiatanya tidak hanya dari kami panitia tapi kami satu angkatan, barangkali ada usulan menarik dari teman-teman yang lain untuk kegiatan angkatan, kami panitia siap membantu untuk merealisasikanya.” ucap Zaidan sebagai koordinator kelas XII. Menurut Zaidan tidak semua teman mampu mengikuti kegiatan terkait dengan biaya yang harus dikeluarkan, oleh karena itu panitia kegiatan akan menggandeng sponsor untuk membantu masalah penandaan.

Rencana kegiatan selama kurang lebih delapan bulan ke depan ini, meliputi pembuatan Year Book, yang konsepnya disatukan dengan pembuatan Short Movie yang berisi kisah tentang mempersatukan kenangan yang tercerai-berai dari potongan-potongannya, mengenai kehidupan remaja dalam renungan dan kebahagiaan, serta pertemuan yang menjadi langkah terciptanya memori. Yearbook Angkatan ‘25 memiliki keterkaitan dengan tema shortmovie yang dilatar belakangi dua dimensi melalui portal, merujuk kepada konsep bioskop sebagai cover dan isi. Rencana kegiatan lainnya seperti Bakti Sosial yang akan diadakan menjelang Asesmen Madrasah dan Malam Perpisahan setelah wisuda.

Acara bakti sosial juga acara-acara yang lainnya diusahakan tidak memberatkan para siswa dengan dilakukannya pencarian sponsor dan dana menggunakan kas angatan dengan besaran yang sudah dimusyawarahkan sebelumnya. Bagi siswa-siswa yang berkeberatan dengan pembuatan Year Book dan Malam Perpisahan diberikan kesempatan dengan mengisi Data Kesanggupan berupa pernyataan ketidakikutan siswa serta alasan keberatan tidak mengikuti kegiatan karena alasan finansial atau yang lain.

Pihak madrasah memfasilitasi kegiatan sosialisasi ini sebagai media bagi para siswa kelas XII yang tergabung dalam Alnesa ’25 agar dapat meneruskan tradisi baik yang telah dilakukan oleh angkatan-angkatan sebelumnya. (wk)


Bagikan Artikel :


Berita Yang Lain

Siswa MAN 1 Yogyakarta Borong Juara Pencak Silat Tingkat Nasional, UIN Sunan Kalijaga
22 Nov 2024, 07:41

PKKM MAN 1 Yogyakarta: Langkah Strategis Menjaga Madrasah Berkelas Dunia
21 Nov 2024, 09:46

Tim PMR MAN 1 Yogyakarta Raih Juara 3 Olimpiade Kepalangmerahan UNYCORYC 2024
20 Nov 2024, 15:17

KIR Liba MAN 1 Yogyakarta Siapkan Dua Timnya Ikuti Seleksi Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 13:58

Tak Sekadar Jepret, Siswa MAN 1 Yogyakarta Bidik Sampah untuk Jadi Juara 1 Tingkat Nasional
20 Nov 2024, 10:20